Nama-nama kucing saya adalah :
- Glodok
- Beldek
- Unying
- Borek
- Botak
- Gempo
- Dan Holem
Sementara itu saudaranya yang bernama Holem merupakan kucing betina yang sukanya didapur mulu. Kucing ini gak suka berburu, dia lebih suka nungguin makanan yang selalu diberikan oleh Ibu saya dirumah.
Keceriaan Gempo sebagai kucing kesayangan saya tiba-tiba saja sirna, waktu itu entah tak seperti biasanya Gempo mengintip didepan pintu kamar saya. Sebagai pemiliknya saya juga suka menggodanya, tapi pagi itu tingkah Gempo agak sedikit aneh, namun saya pun meneruskan kegiatan saya menulis di kamar.
Hingga terjadilah sesuatu yang mengerikan itu, tiba-tiba Gempo berlarian seperti sedang mabuk, yang lebih membuat hati saya teriris adalah saat dari dalam mulutnya keluar busa, saya dan keluarga panik melihat kondisinya, saya pun langsung membelikan degan ijo karena saya pikir Gempo keracunan.
Ditempat saya
tidak ada dokter hewan, beli degan ijonya pun jauh banget sehingga
ketika saya datang Gempo sudah dalam keadaan sekarat....
Ya Allah.... hati saya menangis melihatnya....
Sekalipun dikasih air degan ijo tetap gak mempan, sampai akhirnya setelah beberapa saat berjuang Gempo menghembuskan nafas terakhirnya :( :( :(
Setelah saya selidiki, ternyata didepan rumah saya ada orang yang sengaja menjemur racun yuyu (sejenis kepiting), orang itu lupa kalau racun yuyunya bau ikan sehingga kucing pun bisa memakannya, entah dia sengaja mungkin, karena sebelumnya sudah pernah dikasih tau tapi ngeyel.
Sekarang ini tinggal Holem saudaranya Gempo yang masih hidup, kebetulan dia sekarang lagi bunting... mudah-mudahan anaknya mirip sama pamannya, Gempo.
Hikmahnya, jika anda punya kucing, pastikan lingkungan anda aman dari orang-orang jahat yang sengaja menaruh racun.
Posting Komentar untuk "Sedih ! Kucing Saya Diracun Orang"